D4 Kebidanan
Permanent URI for this communityhttps://repository.stikes-alinsyirah.ac.id/handle/123456789/2
Browse
Browsing D4 Kebidanan by Author "ARYANTI"
Now showing 1 - 1 of 1
- Results Per Page
- Sort Options
Item Efektivitas Pemberian Minuman Kunyit Asam Terhadap Penurunan Nyeri Haid Pada Remaja Putri Di SMAN 2 Gaung Desa Belantaraya(2021-04-01) ARYANTIMasa remaja merupakan masa transisi atau peralihan dari masa anak menuju masa dewasa yang ditandai dengan perubahan baik fisik maupun psikis. Pada remaja putri, terjadi peningkatan kadar hormon menyebab kan pematangan payudara, ovarium, rahim, dan vagina serta dimulainya siklus menstruasi. Berdasarkan data yang diperoleh dengan metode wawancara, sebanyak 100% siswi telah mengalami menstruasi dan ada yang mengalami dismenorea (nyeri haid). Sebanyak 7 dari 10 orang siswi menyatakan pada saat dismenore pergi ke UKS untuk istirahat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pemberian minuman kunyit asam terhadap penurunan nyeri haid pada remaja putri di SMAN 2 Gaung Desa Belantaraya. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental semu dengan rancangan pretest dan post test group design. Sampel pada penelitian ini berjumlah 30 siswi, yang dibagi menjadi 2 kelompok, masing-masing kelompok berjumlah 15 siswi. Analisis yang digunakan adalah analisis univariat dan bivariat dengan uji independent t test alat ukur yang digunakan adalah kuesioner dan pengolahan data menggunakan komputerisasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada perbedaan penurunan nyeri haid sebelum dan sesudah diberikan minuman kunyit asam (P Value 0,000). Kesimpulan nya adalah bahwa pemberian minuman kunyit asam efektif untuk menurunkan nyeri haid (dismenore).