Student Papers (SP)
Permanent URI for this communityhttps://repository.stikes-alinsyirah.ac.id/handle/123456789/1
Browse
Browsing Student Papers (SP) by Author "Andriyani, Gustina"
Now showing 1 - 1 of 1
- Results Per Page
- Sort Options
Item Mobilisasi Miring Kanan Dan Kiri Terhadap Proses Cepatnya Turun Kepala Bayi Dalam Proses Persalinan di RB Anisa Kecamatan Rumbai Pekanbaru(2019-04-01) Andriyani, GustinaPosisi persalinan yang sering digunakan pada kala I yaitu posisi miring kiri karena posisi ini lebih nyaman dan lebih efektif untuk meneran. Posisi tersebut mungkin baik jika ada masalah bagi bayi yang akan berputar ke posisi oksiput anterior. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh miring terhadap proses cepatnya turun kepala bayi dalam proses persalinan. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu atau Quasy experiment dengan rancangan One group pretest and post design dengan alat ukur lembar observasi. Populasi adalah seluruh inu bersalin di Rumah Bersalin Anisa dan sampel penelitian menggunakan accidental sampling dengan jumlah sampel 12 orang ibu. Analisis bivariat menggunakan uji t-dependent. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas responden responden datang pada pembukaan pada fase laten yaitu sebanyak 58,3%, sesudah dilakukan mobilisasi miring kanan dan miring kiri mayoritas pembukaan responden berada pada fase aktif yaitu sebanyak 91,7%. Hasil analisa diperoleh p value (0,000) < α (0,05), maka dapat disimpulkan ada perbedaan yang signifikan antara fase pembukaan ibu bersalin sebelum dan setelah pemberian teknik mobilisasi miring kanan dan miring kiri. Petugas kesehatan dapat menerapkan mobilisasi miring kanan dan miring kiri sebagai asuhan rutin kepada ibu bersalin pada saat persalinan dan dapat menjadi salah satu standar asuhan yang dapat memberikan pemenuhan kebutuhan rasa aman dan nyaman pada ibu bersalin.