Student Papers (SP)
Permanent URI for this communityhttps://repository.stikes-alinsyirah.ac.id/handle/123456789/1
Browse
Browsing Student Papers (SP) by Issue Date
Now showing 1 - 20 of 213
- Results Per Page
- Sort Options
Item Efektivitas Metode Demonstrasi SADARI terhadap Sikap Remaja Putri di SMAN 2 Temiang Kabupaten Bengkalis Tahun 2018(2018-04-01) LUSIANA, ANITAFibroadenoma mammae (FAM), umumnya menyerang para remaja dan wanita dengan usia di bawah 30 tahun. Pemeriksaan payudara sendiri dilakukan setiap 1 bulan sekali dan dapat menjadi instrumen penapisan yang efektif untuk mengetahui lesi payudara, yang bertujuan mendeteksi secara dini adanya benjolan atau FAM yang dapat berkembang menjadi kanker. Berdasarkan data yang peneliti dapatkan di SMAN 2 Temiang Kabupaten Bengkalis pada tanggal 4 Desember tahun 2017, kepada 10 responden didapatkan 8 orang diantaranya tidak mengetahui tentang FAM dan seluruh responden tidak tahu tentang melakukan SADARI. Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas metode demonstrasi sadari terhadap sikap remaja putri di SMAN 2 Temiang Kabupaten Bengkalis Tahun 2018. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan desain quasi eksperimen. Populasi penelitian ini adalah remaja putri sebanyak 109 orang, pengambilan sampel secara stratified random sampling. Instrumen penelitian adalah kuesioner. Hasil penelitian didapatkan uji statistic Wilcoxon menunjukkan p-value 0.000 (α=0,05) yang artinya metode demonstrasi SADARI efektif terhadap sikap remaja putri. Diharapkan bagi SMAN 2 Temiang Kabupaten Bengkalis dapat meningkatkan pelayanan dibidang kesehatan remaja di Sekolah khususnya tentang masalah SADARI untuk mendeteksi secara dini kejadian kanker payudara. Kata Kunci : Demonstrasi, SADARI, Sikap, Remaja Putri Daftar Pustaka : 23 buku, 4 Jurnal (2007 - 2012)Item DETERMINAN PEMANFAATAN KELAS IBU HAMIL DI UPTD KESEHATAN TELUK KUANTAN KABUPATEN KUANTAN SINGINGI(2018-04-01) RITA FITRI, ANDESUpaya pemerintah untuk mempercepat penurunan kematian ibu dan bayi melalui peningkatan pengetahuan dan perubahan perilaku ibu dan keluarga yaitu dengan program kelas ibu hamil. Kelas ibu hamil sangat efektif meningkatkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Selain itu kelas ibu hamil juga membantu ibu memilih keputusan terhadap kesehatannya. Banyaknya manfaat program kelas ibu hamil sangatlah penting untuk dilakukan oleh ibu hamil secara berkesinambungan. Pelaksanaan kelas ibu hamil di Kabupaten Kuantan Singingi sebesar 60,5% sedangkan di UPTD Kesehatan Teluk Kuantan sebesar 44%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui determinan pemanfaatan kelas ibu hamil di UPTD Kesehatan Teluk Kuantan Kabupaten Kuantan Singingi Tahun 2018. Desain penelitian ini adalah analitik dengan rancangan Crossectional. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini dengan teknik Accidental Sampling. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 14-25 Juli 2018 di UPTD Kesehatan Teluk Kuantan dengan jumlah populasi sebanyak 102 orang dengan jumlah sampel sebanyak 50 ibu hamil. Analisis data yang digunakan adalah univariat, bivariate dan multivariat. Hasil analisis univariat adalah pengetahuan rendah sebanyak 28 orang (56%), paritas multipara sebanyak 39 orang (78%) dan mayoritas ibu hamil tidak memanfaatkan kelas ibu hamil sebanyak 28 orang (56%). Hasil analisis bivariat berdasarkan uji statistik Chi Square didapatkan ada hubungan antara pengetahuan, paritas dan dukungan suami dengan pemanfaatan kelas ibu hamil dengan p value masing-masing adalah 0,000; 0,001; 0,000. Diharapkan UPTD Teluk Kuantan dapat meningkatkan informasi dan sosialisasi kepada ibu hamil tentang kelas ibu hamil dan manfaatnya. Kata kunci : Pengetahuan, Dukungan Suami, Paritas, Pemanfaatan Kelas Ibu Hamil Referensi : 37 (2006-2015)Item Hubungan Kinerja Perawat Dengan Tingkat Kepuasan Pelayanan Kesehatan Rawat Inap Di Puskesmas Kecamatan Sungai Apit(2018-04-01) Wildaningsih, LeniKinerja perawat merupakan tindakan yang dilakukan seorang perawat dalam suatu organisasi sesuai dengan wewenang dan tanggung jawabnya masing-masing, dimana kinerja yang baik dapat memberikan kepuasan pada pengguna jasa dan juga meningkatkan mutu pelayanan keperawatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kinerja perawat dengan tingkat kepuasan pelayanan kesehatan rawat inap di Puskesmas Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Siak. Jenis penelitian ini adalah penelitian Kuantitatif dengan pendekatan Cross sectional. Penelitian dilakukan pada bulan Januari sampai dengan bulan Juli 2018. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan subjek penelitian di ruangan rawat inap dengan jumlah sampel 72 responden, dengan teknik pengambilan sampel Purposive Sampling. Data diolah secara univariat dan bivariat dengan menggunakan sistem komputerisasi (SPSS 21). Hasil penelitian didapatkan mayoritas 50% kinerja perawat positif, dan mayoritas 90,3% kategori puas. Hasil uji statistik dengan menggunakan Chi Square didapatkan ada hubungan kinerja perawat dengan tingkat kepuasan pelayanan kesehatan rawat inap (P value = 0,01). Diharapkan penelitian ini dapat menjadi informasi bagi pihak manajemen puskesmas Sungai Apit dalam melakukan perbaikan kinerja perawat dengan mengikuti banyak pelatihan tentang keperawatan dan dapat meningkat jenjang pendidikan agar menjadi kinerja perawat yang berkualitas untuk meningkatkan pelayanan kesehatan. Kata Kunci : Kinerja perawat, Tingkat kepuasan Referensi : 15 buku, 12 Jurnal (2004 – 2017)Item HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PENDAPATAN KELUARGA TERHADAP RESIKO TINGGI IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS REJOSARI PEKANBARU(2018-04-01) Irma Syuryani, AdeAngka Kematian Ibu (AKI) merupakan salah satu indikator penting dari derajat kesehatan masyarakat, AKI menggambarkan jumlah wanita yang meninggal dari suatu penyebab kematian terkait dengan gangguan kehamilan atau penanganannya (tidak termasuk kecelakaan atau kasus insidentil) selama kehamilan, melahirkan dan dalam masa nifas. Puskesmas Rejosari Kota Pekanbaru melaporkan juga bahwa pada tahun 2017 angka kejadian Resiko Tinggi Ibu Hamil di Kota Pekanbaru yaitu sebesar 463. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan pendapatan keluarga terhadap resiko tinggi ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Rejosari, yang dilaksanankan dari tanggal 10 Maret s/d 10 Mei 2018. Metode penelitian ini menggunakan deskriktif analitik dengan rancangan cross sectional, sampel yang digunakan sebanyak 136 responden ibu hamil, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, di analisa secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji statistik chi square. Hasil penelitian univariat menyatakan bahwa responden ibu hamil yang memiliki pengetahuan cukup sebanyak 50,7%, pendapatan keluarga ≥ 2.352.577 sebanyak 63,2%, dan resiko ibu hamil yang tidak beresiko tinggi pada kehamilan sebanyak 60,3%, hasil bivariat menyatakan bahwa ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan terhadap resiko tinggi ibu hamil dengan P value = 0,027 dan ada hubungan yang bermakna antara pendapatan keluarga terhadap resiko tinggi ibu hamil dengan P value = 0,009. Disarankan pada resiko tinggi ibu hamil melakukan pemeriksaan kehamilan serta mencari informasi mengenai kehamilan, sedangkan untuk Puskesmas Rejosari meningkatkan upaya penyuluhan, dan untuk STIKes Al-Insyirah untuk menambah bahan pustaka, serta untuk peneliti selanjutnya dapat sebagai bahan perbandingan dan menambah variabel yang diteliti. Kata Kunci : Pengetahuan, Pendapatan Keluarga, Resiko Tinggi Ibu HamilItem Faktor-faktor yang mempengaruhi ibu terhadap Pemberian ASI Eksklusif di wilayah kerja Puskemas Kambesko Kabupaten Indagiri Hulu(2018-04-01) Budiarti, AfridaBesarnya manfaat ASI tidak membuat ibu termotivasi memberikan ASI Esklusif kepada bayinya. Cakupan ASI Eksklusif menurut WHO di Negara ASEAN seperti India 46%, Filipina 34%, Vietnam 27%, Myanmar 24%, dan Indonesia 24%. Terdapat 2 faktor mempengaruhi pemberian ASI yakni faktor internal seperti pengetahuan, sikap, pendidikan, umur, dan faktor eksternal seperti pekerjaan. Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi ibu terhadap pemberian ASI Eksklusif di wilayah kerja Puskemas Kambesko penelitian menggunakan pendekatan crosssectional, dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Kambesko. Waktu penelitian Desember 2017 - Juli 2018, sampel 63 responden. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner. Analisis univariat umur usia 20-35 tahun sebesar 73% dibandingkan dengan usia <20 tahun sebesar 15,9% dan usia >35 tahun sebesar 11,1%, Pendidikan menengah 60% , pendidikan dasar 33,3% dan perguruan tinggi 6,3%, tidak bekerja 73% dibandingkan bekerja 27%, tidak diberi ASI esklusif 65,1% dan memberikan ASI Eksklusif 34,9%, pengetahuan cukup 42,9% dan pengetahuan kurang 23,8%, sikap negatif 66,1% dan sikap positif 34,9%. Analisis data dengan Chi-square menunjukkan umur (p=0,192>0,05), pendidikan (p=0,128) artinya tidak terdapat pengaruh antara umur dan pendidikan dengan pemberian ASI Eksklusif, sedangkan pekerjaan (p=0,003<0,05 dengan OR 5,833), pengetahuan (p=0,030 < 0,05), dan sikap (p=0,040<0,05 dan OR 3,720) artinya terdapat pengaruh antara pekerjaan, pengetahuan dan sikap responden terhadap pemberian ASI Eksklusif. Diharapkan kepada tenaga kesehatan agar lebih lagi memberikan himbauan kepada orangtua agar dapat memberikan ASI Eksklusif kepada bayinya. Kata Kunci : Umur, Pendidikan, Pekerjaan Pengetahuan, Sikap, ASI Eksklusif Referensi : 13 Buku, 19 Jurnal (2012-2018)Item Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Ibu Hamil dalam Mengkonsumsi Tablet Fe di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Tenayan Raya(2018-04-01) Mustholih, AhmadKepatuhan adalah ketaatan ibu hamil melaksanakan anjuran petugas kesehatan untuk mengkonsumsi tablet Fe masa kehamilan.Perilaku ini dapat dipengaruhi oleh Pengetahuan, sikap dan tingkat pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap dan tingkat pendidikan terhadap Kepatuhan Ibu Hamil dalam Mengkonsumsi Tablet Fe di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Tenayan Raya. Penelitian ini menggunakan desain penelitian cross sectional dengan responden sebanyak 89 ibuhamil. Dimana sampel diambil secara random Sampling. Data dianalisis dengan uji chi square dengan menggunakan SPSS 16,0 dengan tingkat singnifikan p< 0,05. Hasil penelitian diperoleh bahwa ada hubungan antara pengetahuan (p value = 0,014), sikap (p value = 0,031 dan pendidikan (p value = 0,046) terhadap kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi Fe. Kesimpulan yang diperoleh bahwasannya pengetahuan, sikap dan tingkat pendidikan memiliki hubungan dengan kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi tablet Fe, sehingga disarankan kepada pihak petugas kesehatan dapat memotivasi ibu hamil serta tidak bosan dalam memberikan penyuluhan tentang pentingnya mengkonsumsi tablet Fe terhadap janin yang dikandungnya, sehingga angka mortalitas dan morbilitas pada ibu berkurang.Item PENGARUH PERAWATAN TALI PUSAT DENGAN MEMAKAI KASA STERIL DAN TANPA KASA STERIL TERHADAP PUTUSNYA TALI PUSAT DI PUSKESMAS TEMBILAHAN HULU KABUPATEN INDRAGIRI HILIR(2018-04-01) AnitaPerawatan tali pusat untuk bayi baru lahir yaitu tidak membungkus puntung tali pusat atau perut bayi dan tidak mengoleskan cairan atau bahan apapun ke puntung tali pusat, tali pusat merupakan jalan masuk utama infeksi sistemik pada bayi baru lahir. Penelitian ini betujuan untuk mengetahui pengaruh perawatan tali pusat memakai kasa steril dan tanpa kasa steril terhadap putusnya tali pusat di Puskesmas Tembilahan Hulu. Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik dengan desain quasi experiment. Populasi adalah semua semua bayi baru lahir, yang dibagi atas 2 kelompok yaitu perawatan tali pusat dengan kasa steril dan tidak dengan kasa steril, dengan jumlah sampel sebanyak 36 sampel. Analisis data dilakukan secara univariat menyajikan distribusi frekuensi dari variabel-variabel yang diteliti dan analisis bivariat menggunakan uji T. Independen. Hasil penelitian menemukan putusnya tali pusat bayi perawatan memakai kasa steril di rata-rata selama 7.39 hari dan dengan tehnik tanpa kasa steril selama putusnya 5.5 hari. Ada perbedaan perawatan tali pusat dengan memakai kasa steril dan tanpa kasa steril pada bayi baru lahir terhadap putusnya tali pusat di Puskesmas Tembilahan Hulu (pvalue 0.00). Disarankan bagi Puskesmas Tembilahan Hulu informasi bermanfaat dalam perawatan tali pusat, bagi tenaga pelayanan perawatan pasca persalinan. Kata Kunci : Perawatan Tali Pusat, Kasa Steril, Tanpa Kasa Steril Daftar Pustaka : 15 (2002 – 2014)Item FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN PRE-EKLMPSIA BERAT PADA IBU BERSALIN DI RSUD PURI HUSADA TEMBILAHAN(2018-04-01) AminahPre-eklampsia merupakan penyakit dengan tanda-tanda hipertensi, edema dan proteinuria yang timbul karena kehamilan. Pre-eklampsia terbagi dua yaitu pre-eklampsia ringan dan berat. Pre-eklampsia berat mempunyai tanda dan gejala tekanan darah 160/110 mmHg, oedema, proteinuria lebih dari 3 gr/liter. Pre-eklampsia merupakan penyakit komplikasi pada kehamilan yang akan beresiko untuk kematian janin dan neonatus serta menyebabkan kematian ibu. Berdasarkan data rekam medik Rumah Sakit Puri Husada Tembilahan jumlah kasus pre-eklampsia 121 kasus pada tahun 2016. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian pre-eklampsia berat di Rumah Sakit Puri Husada Tembilahan. Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan desain Cross sectional dengan menggunakan data sekunder. Sampel penelitian berjumlah 91 orang. Sampel diambil secara purposive sampling berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi dengan analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara umur p=0,005, paritas p=0,007, jarak kehamilan p=0,009, dan riwayat pre-eklampsia p=0,014 dengan kejadian pre-eklampsia. Diharapkan pihak rumah sakit dapat mengevaluasi serta perencanaan dalam penanganan pre-eklampsi. Kata kunci : Pre-Eklampsia, Umur, Paritas, Jarak Kehamilan, Riwayat Pre-eklampsiaItem Hubungan Response Time Perawat Di Ruang IGD Dalam Memberikan Pelayanan Dengan Kepuasan Pasien Di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Apit Kabupaten Siak(2018-04-01) Firdaus, IinPelayanan pasien gawat darurat memegang peranan penting sebagai pintu terdepan rumah sakit. Instalasi Gawat Darurat (IGD) harus bisa memberikan prtolongan yang cepat tanggap untuk keselamatan pasien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan response time perawat di IGD dalam memberikan pelayanan dengan kepuasan pasien di wilayah kerja puskesmas sungai apit kabupaten siak. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan deskriptif analitik. Proses penelitian ini dilakukan pada bulan April – Mei 2018. Metodepengambilan sampel yang digunakan adalah Proposive Sampling dengan jumlah populasi 176 dan 123 sampel. Instrumen penelitian ini adalah Kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah uji Fisher Extract dengan nilai p 0.000 < 0.05 sehingga disimpulkan bahwa ada hubungan response time perawat di IGD dalam memberikan pelayanan dengan kepuasan pasien di wilayah kerja puskesmas sungai apit kabupaten siak. Response harus ditingkatkan lagi untuk sehingga tercapai kualitas pelayanan bermutu dan menunjang rasa puas pada pasien dan keluarga pasien yang menerima pelayanan. Kata Kunci : Respon Time, Kepuasan Pasien.Item EFEKTIFITAS POSISI JONGKOK DAN POSISI MIRING KIRI TERHADAP PERCEPATAN KEMAJUAN PERSALINAN KALA I FASE AKTIF PADA IBU PRIMIPARA DI RUMAH BERSALIN LESTARI TEMBILAHAN(2018-04-01) Fitria, idaPersalinan merupakan suatu proses membuka dan menipisnya serviks dan janin Turun kedalam jalan lahir. Salah satu upaya yang dilakukan agar proses persalinan kala I fase aktif lancar mengarahkan posisi ibu sehingga terasa nyaman dan membantu mempercepat pembukaan servik sertra penurunan kepala. Adapun keuntungan posisi jongkok adalah merupakan posisi yang alamiah saat melahirkan karna memanfaatkan gaya gravitasi bumi, sedangkan keuntungan posisi miring kiri adalah peredaran darah balik ibu bisa berjalan dengan lancar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas posisi jongkok dan posisi miring kiri terhadap kemajuan persalinan kala1fase aktif pada ibu primipara di Rumah Bersalin Lestari Tembilahan. Penelitian ini menggunakan desain penelitian quasi eksperiment dengan rancangan two group pretest-posttest Design. Sampel dipilih dengan teknik insidental sampling berjumlah14 orang. Instrumen penelitian dengan menggunakan lembar observasi yang menggunakan alat ukur lembar patograf dan melakukan pemeriksaan dalam (vagina toucher). Dari total 14 responden, didapatkan sebanyak 7 responden (50%) diberi posisi miring kiri dan posisi jongkok sebanyak 7 responden (50%). Responden yang diberi posisi jongkok didapatkan seluruh responden mengalami proses percepatan kemajuan persalinan kala I fase aktif yaitu ≤ 6 jam sebanyak 7 responden (100%). Hasil analisis data dengan uji t-test Independet, pada probabilitas 5% didapatkan hasil uji statistik dengan nilai signifikasi 0,003. Kesimpulannya posisi jongkok lebih efektif terhadap percepatan kemajuan persalinan kala I fase aktif pada ibu primipara dibandingkan posisi miring kiri di Rumah Bersalin Lestari Tembilahan. Disarankan ibu dapat memilih posisi senyaman mungkin yaitu posisi paling efektif dan mempercepat kemajuan persalinan kala I fase aktif.Item Pengaruh mengkonsumsi air rebusan daun binahong (anredera cordifolia) terhadap penurunan tekanan darah tinggi pada lansia Di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah Pekanbaru(2018-04-01) Tri Rezeki, NoviantiHipertensi dalam jangka panjang dan tidak dilakukan pengobatan akan menimbulkan berbagai komplikasi seperti stroke, infark miokardium, gagal ginjal, dan enselopati (kerusakan otak). Penanganan yang dapat dilakukan untuk menurunkan hipertensi yaitu secara farmakologis, nonfarmakologis, dan terapi herbal. Salah satu terapi herbal yang dapat menurunkan hipertensi adalah air rebusan daun binahong. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh mengkonsumsi air rebusan daun binahong (anredera cordifolia) terhadap penurunan tekanan darah tinggi. Desain yang digunakan adalah (quasy experiment) dengan rancangan “pre test and post test design with control group”. Penelitian ini dilakukan pada lansia di UPT PSTW Khusnul Khotimah Pekanbaru dengan jumlah sampel 16 untuk kelompok eksperimen dan 16 untuk kelompok kontrol. Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Analisa data menggunakan uji dependent dan Independent Sample T-test. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara pemberian terapi herbal mengkonsumsi air rebusan daun binahong terhadap penurunan tekanan darah tinggi dengan p<0,05 (p=0,000). Saran dari hasil penelitian ini adalah menggunakan air rebusan daun binahong sebagai salah satu alternatif pengobatan hipertensi. Daftar bacaan : 8 buku, 19 jurnal (2011-2018) Kata Kunci : Daun Binahong, Hipertensi, Lanjut UsiaItem Pengaruh Aktivitas Fisik Jalan Pagi Terhadap Tekanan Darah Pada Lansia Dengan Penyakit Hipertensi Di UPT PSTW Khusnul Khotimah Pekanbaru.(2018-04-01) Supriyanto, EndiAdanya proses penuaan yang terjadi pada lanjut usia berdampak perubahan fisiologis dan semakin banyak pula penyakit yang muncul dan sering diderita pada lansia. Pada usia lanjut akan terjadi berbagai kemunduran pada organ tubuh, oleh sebab itu, para lansia mudah sekali terserang penyakit seperti hipertensi. Tujuan penelitian mengukur adanya pengaruh aktivitas fisik jalan pagi terhadap tekanan darah pada lansia dengan Hipertensi di UPT PSTW Khusnul Khotimah Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode quasi experiment, dengan non- equivalent control grup design. Pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling dan diperoleh 30 responden. Analisis data menggunakan Shapiro Wilk dan Paired T-test. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh aktivitas fisik jalan pagi terhadap tekanan darah pada lansia dengan Hipertensi di UPT PSTW Khusnul Khotimah Pekanbaru. Hasil analisis statistik Paired T-test nilai P-value 0,000 pada sistol pretest dan posttest dan 0,001 diastol pretest dan posttest menunjukan bahwa Ha diterima dan Ho di tolak yang artinya ada pengaruh aktivitas fisik jalan pagi terhadap tekanan darah pada lansia. Ada pengaruh aktivitas fisik jalan pagi terhadap tekanan darah pada lansia dengan Hipertensi di UPT PSTW Khusnul Khotimah Pekanbaru. Sebagai bentuk sederhana intervensi untuk mengontrol tekanan darah menjadi stabil. Kata Kunci : Aktivitas Fisik Jalan Pagi, Hipertensi, Lansia Referensi : 21 buku (2010-2015), 4 jurnal, 4 skripsi dan 7 internetItem Pengaruh Mengkonsumsi Jus Wortel Terhadap Peningkatan Kadar Hb Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkalan Kecamatan Pucuk Rantau Kabupaten Kuantan Singingi(2018-04-01) AGRAINISalah satu dampak dari kekurangan gizi pada saat hamil yaitu anemia, ibu yang anemia akan mengalami kondisi dengan kadar Hb dibawah normal. Tujuan penelitian ini untuk melihat Pengaruh konsumsi Jus Wortel Terhadap Peningkatan Kadar Hb Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkalan Kecamatan Pucuk Rantau Kabupaten Kuantan Singingi. Jenis penelitian eksperimen, desain penelitian pretest and posttest group. Penelitian ini dilakukan di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkalan Kecamatan Pucuk Rantau Kabupaten Kuantan Singingi pada bulan April – Agustus Tahun 2018. Populasi seluruh ibu hamil yang mengalami anemia dengan jumlah sampel 34 orang. Hasil penelitian rata-rata Kadar Hb Ibu hamil sebelum konsumsi jus wortel adalah 8,81 gr/dl SD±0,636 dan rata-rata Kadar Hb Ibu hamil sesudah konsumsi jus wortel adalah 10,37 gr/dl SD±1,05. Hasil uji statistik terdapat Pengaruh konsumsi Jus Wortel Terhadap Peningkatan Kadar Hb Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Pangkalan Kecamatan Pucuk Rantau Kabupaten Kuantan Singingi (p value=0,000). Untuk itu diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat membantu ibu hamil mencari solusi untuk dapat meningkatkan kadar Hb agar terhindar dari anemia. Kata Kunci : Jus Wortel, Peningkatan Kadar Hb Referensi : 24 Buku, 2 Jurnal (2005-2017)Item Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kemandirian Anak Usia Prasekolah Di Tk Negeri Pemda Kecamatan Siak Kabupaten Siak(2018-04-01) Elsa, SuharPola asuh orang tua adalah interaksi, aturan, norma, dan tata nilai yang berlaku pada masyarakat dalam mendidik dan merawat anak-anaknya. Selain lingkungan sosial yang dimiliki oleh seorang anak, pola asuh orang tua akan turut menentukan terbentuknya sikap dan watak anak dalam menjalani hidupnya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua terhadap kemandirian anak usia prasekolah di Tk Negeri Pemda Kecamatan Siak Kabupaten Siak. Jenis penelitian ini adalah analitik observasional, dengan desain cross sectional, sampel dalam penelitian ini berjumlah 110 responden dengan metode pengambilan sampel yaitu teknik simple random sampling. Penelitian ini dilakukan di Tk Negeri Pemda Kecamatan Siak Kabupaten Siak pada bulan November 2017-Agustus tahun 2018. Data di analisa menggunakan uji chi-square dengan (α)=5%=0,05. Berdasarkan hasil uji bivariat ditemukan bahwa pola asuh orang tua(p = 0,004). Kesimpulan yang diperoleh bahwasanya terdapat hubungan yang signifikan antara pola asuh orang tua terhadap kemandirian anak sehingga disarankan kepada orang tua untuk menerapkan pola asuh yang tepat bagi anak. Kepustakaan : 44 (2003-2017) Kata Kunci : Pola Asuh, KemandirianItem Hubungan Stres Kerja dengan Kinerja Perawat Pelaksana dalam Melaksanakan Pelayanan Keperawatan di Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Syafira Pekanbaru(2018-04-01) MuryaniPerawat di rumah sakit memiliki tugas pada pelayanan rawat inap, rawat jalan atau poliklinik dan pelayanan gawat darurat. Perawat yang bertugas di ruangan IGD dituntut untuk memiliki kemampuan lebih dibanding dengan perawat yang melayani pasien di ruang yang lain. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan stres kerja dengan kinerja perawat pelaksana dalam melaksanakan pelayanan keperawatan di Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Syafira Pekanbaru. Desain penelitian deskripsi korelasi cross sectional dengan responden sebanyak 33 orang perawat. Teknik pengambilan sampel total sampling. Hasil analisis chi square menunjukkan bahwa terdapat hubungan stres kerja dengan kinerja di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Syafira Pekanbaru (p=0,002<α=0,05). Diharapkan kepada manajemen rumah sakit Syafira Pekanbaru untuk lebih memperhatikan kebutuhan perawat khususnya yang berkaitan dengan stress kerja, sehingga kinerja perawat akan menjadi lebih optimal. Kata Kunci : Dokumentasi, Keperawatan, Kinerja, Stres Kerja. Referensi : 33 buku, 36 jurnalItem Studi Korelasi Pemberian Reward dan Educative Punishment dengan Disiplin Siswa SMA Negeri 1 Logas Tanah Darat(2018-04-01) Mulyana, RidwanPenelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh reward terhadap motivasi belajar siswa, punishment terhadap motivasi belajar siswa dan pengaruh reward dan punishment terhadap motivasi belajar siswa di SMA Negeri 1 Logas Tanah Darat tahun ajaran 2018/2019. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi SMA Negeri 1 Logas Tanah Darat. Sampel diambil sebanyak 114 orang siswa. Data yang dikumpulkan menggunakan kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa reward berpengaruh signifikan terhadap motivasi belajar siswa ditunjukkan dari nilai Chi Square yaitu nilai p = 0.005 yang berarti nilai p < α dengan α = 5%. punishment berpengaruh signifikan terhadap motivasi belajar siswa ditunjukkan dari 42 responden (54.5%) dibandingkan siswa yang disiplin dan tidak diberikan reward yaitu sebanyak 35 responden (45.5%). reward dan punishment secara simultan berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa ditunjukkan siswa yang tidak disiplin dan diberikan 31 responden (83.8%), dibandingkan siswa yang tidak disiplin dan tidak diberikan reward yaitu sebanyak 6 responden (16.2%). Kata kunci: Reward dan Educative Punishment, Disiplin SiswaItem Hubungan Stres Kerja Perawat Pelaksana dengan Pendokumentasian Asuhan Keperawatan di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Syafira Pekanbaru(2018-04-01) Santi Herlina W, DewiStres dalam bekerja sangat berpengaruh dalam pekerjaan terutama dalam pendokumentasian asuhan keperawatan. Penilaian asuhan keperawatan yang baik adalah terdapat catatan pada setiap tahap dari 5 tahap asuhan keperawatan di lembar rekam medis yang meliputi pengkajian, diagnosis, perencanaan, intervensi, dan evaluasi. Perawat merupakan profesi yang memiliki resiko tinggi mengalami stres kerja. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan stres kerja perawat pelaksana dengan pendokumentasian asuhan keperawatan di ruang rawat inap Rumah Sakit Syafira Pekanbaru. Desain penelitian deskripsi korelasi cross sectional dengan responden sebanyak 60 orang perawat, dengan teknik pengambilan sample purposive sampling Pengambilan data menggunakan lembar kuesioner dan data diolah dengan SPSS serta dianalisa secara univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat stres kerja dengan pendokumentasian asuahan keperawatan di ruang rawat inap Rumah Sakit Syafira Pekanbaru (p=0,000). Diharapkan kepada manajemen rumah sakit Syafira Pekanbaru untuk lebih memperhatikan kebutuhan perawat khususnya yang berkaitan dengan stress kerja, sehingga tidak berdampak terhadap kinerja perawat dalam melakukan proses pendokumentasian asuhan keperawatan. Kata Kunci : Stres Kerja, Dokumentasi, Asuhan Keperawatan. Referensi : 24 buku, 35 jurnalItem HUBUNGAN PERILAKU MEROKOK ORANG TUA DENGAN KEJADIAN INFEKSI SALURAN PERNAPASAN AKUT (ISPA) PADA BALITA DI DESA PULAU PALAS WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS TEMBILAHAN HULU INDRAGIRI HILIR(2018-04-01) AgustinaRokok merupakan zat adiktif yang apabila dipakai dapat mengakibatkan bahaya bagi diri sendiri maupun masyarakat. Kebiasaan merokok orang tua dapat berdampak negatif bagi anggota keluarga terutama balita, salah satu penyebab terjadinya ISPA perilaku merokok orang tua. Data di Desa Pulau Palas tahun 2016 kasus ISPA 117 orang balita Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan perilaku merokok orang tua dengan kejadian infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) pada balita di Desa Pulau Palas Indragiri Hilir. Jenis penelitian ini adalah Analitic dengan desain Cross Sectional. Populasi adalah semua Balita yang tercatat di Desa Pulau Palas tahun 2016 sebanyak 567 orang dengan jumlah sampel sebanyak 234 sampel. Analisis data dilakukan secara univariat menyajikan distribusi frekuensi dari variabel-variabel yang diteliti dan analisis bivariat menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menemukan perilaku merokok orang tua balita yang terbesar adalah perilaku kurang baik sebesar 55.1% dan kejadian ISPA pada balita yang terbesar tidak mengalami ISPA sebesar 50.9%. Ada hubungan antara perilaku merokok orang tua dengan kejadian infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) pada balita di Desa Pulau Palas dengan pvalue 0.00. Disarankan kepada orang tua perokok memperbaiki perilaku merokok, tidak membiarkan anaknya terpapar asap rokok orang tua, dan tidak merokok didalam rumah khususnya orang tua yang memiliki anak. Kata Kunci : Perilaku, merokok, orang tua, balita, ISPA Referensi : 23 buku, 1 jurnal (2002 – 2017)Item FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN PRE-EKLMPSIA BERAT PADA IBU BERSALIN DI RSUD PURI HUSADA TEMBILAHAN(2018-04-01) AminahPre-eklampsia merupakan penyakit dengan tanda-tanda hipertensi, edema dan proteinuria yang timbul karena kehamilan. Pre-eklampsia terbagi dua yaitu pre-eklampsia ringan dan berat. Pre-eklampsia berat mempunyai tanda dan gejala tekanan darah 160/110 mmHg, oedema, proteinuria lebih dari 3 gr/liter. Pre-eklampsia merupakan penyakit komplikasi pada kehamilan yang akan beresiko untuk kematian janin dan neonatus serta menyebabkan kematian ibu. Berdasarkan data rekam medik Rumah Sakit Puri Husada Tembilahan jumlah kasus pre-eklampsia 121 kasus pada tahun 2016. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian pre-eklampsia berat di Rumah Sakit Puri Husada Tembilahan. Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan desain Cross sectional dengan menggunakan data sekunder. Sampel penelitian berjumlah 91 orang. Sampel diambil secara purposive sampling berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi dengan analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara umur p=0,005, paritas p=0,007, jarak kehamilan p=0,009, dan riwayat pre-eklampsia p=0,014 dengan kejadian pre-eklampsia. Diharapkan pihak rumah sakit dapat mengevaluasi serta perencanaan dalam penanganan pre-eklampsi. Kata kunci : Pre-Eklampsia, Umur, Paritas, Jarak Kehamilan, Riwayat Pre-eklampsiaItem Hubungan Beban Kerja Terhadap Kinerja Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap RS Syafira Pekanbaru(2018-04-01) Cahaya, NurPerawat yang diberi beban kerja berlebih dapat berdampak kepada penurunan tingkat kesehatan, motivasi kerja, kualitas pelayanan keperawatan, dan kegagalan melakukan tindakan pertolongan terhadap pasien. Faktor yang berpengaruh dalam risiko terjadinyapenurunan kinerjasalahsatunyayaitu beban kerjaberlebihdan tidak sesuai dengan staf/perawat yang tersedia. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui adanya hubungan beban kerja terhadap kinerja perawat pelaksana di ruang rawat inap RS Syafira Pekanbaru. Desain penelitian deskriptif corellation study dengan jumlah populasi sebanyak 63 orang dan sampel sebanyak 53 orang perawat. Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Hasil analisis chi square menunjukkan bahwa 19,6 % beban kerja tinggi dengan kinerja baik dan 80,4 % dengan kinerja tidak baik, sementara beban kerja rendah 85,7 % dengan kinerja baik dan 14,3 % dengan kinerja tidak baik, terdapat hubungan yang signifikan antara beban kerja dengan kinerja perawat di ruang rawat inap Rumah Sakit Syafira Pekanbaru (p=0,001<α=0,05). Diharapkan agar melakukan penelitian mengenai beban kerja dengan kinerja dengan desain berbeda, menambahkan factor dan variable lain seperti supervise kepala ruangan dan lain-lain. Kata Kunci : Beban Kerja, Kinerja, Perawat. Referensi : 39 buku, 47 jurnal (2008-2018)