2018
Permanent URI for this collection
Browse
Recent Submissions
- ItemHubungan Pengetahuan dan Sikap Remaja terhadap Kesehatan Jiwa di SMP Negeri 35 Pekanbaru(2018-04-01) Musholaini, NurainiPerubahan kondisi sosial budaya serta perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi mengakibatkan timbulnya masalah psikologis dan gangguan kesehatan mental pada remaja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap remaja terhadap kesehatan jiwa di SMP Negeri 35 Pekanbaru. Penelitian ini bersifat kuantitatif. Dengan desain analitik korelasi melalui pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2017 sampai bulan Agustus 2018. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Sampel penelitian berjumlah 140 responden. Uji statistik menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan dengan kesehatan jiwa di SMP Negeri 35 Pekanbaru (p=0,005, α ≤ 0,05) dan hubungan antara sikap dengan kesehatan jiwa di SMP Negeri 35 Pekanbaru (p=0,004, α ≤ 0,05). Diharapkan kepada pihak SMP Negeri 35 Pekanbaru dapat meningkatkan pengetahuan dan menambah informasi tentang kesehatan jiwa remaja serta menambah kegiatan positif seperti menyalurkan bakat, olahraga dan keagamaan. Kata kunci : Pengetahuan, Sikap, Remaja, Kesehatan Jiwa. Referensi : 4 Buku, 8 Jurnal (2012-2016)
- ItemHubungan Peran Orang Tua Dalam Komunikasi Keluarga Terhadap Kejadian Pernikahan Dini Di Desa Hulu Teso Kecamatan Logas Tanah Darat Kabupaten Kuantan Singingi(2018-06-01) Janah, NurPernikahan yang dilakukan pada usia dini dapat berdampak terhadap kesehatan fisik/biologis, psikologis dan sosial. Peran orang tua dalam komunikasi keluarga merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi pernikahan dini, karena peran orang tua sangat menentukan remaja untuk menjalani pernikahan di usia dini, selain itu orang tua juga memiliki peran yang besar dalam penundaan usia perkawinan anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan peran orang tua dalam komunikasi keluarga terhadap kejadian pernikahan dini di Desa Hulu Teso Kecamatan Logas Tanah Darat Kabupaten Kuantan Singingi. Jenis penelitian ini adalah penelitin kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan non probability sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah remaja yang melakukan pernikahan dini sebanyak 52 responden, uji statistik menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara peran orang tua dalam komunikasi keluarga dengan kejadian pernikahan dini (p value = 0,005). Diharapkan kepada orang tua selalu memberikan nasehat atau informasi terkait pernikahan dini dan kehidupan dalam menjalani rumah tangga dalam usia yang muda. Kata Kunci : Peran Orang Tua, Komunikasi Keluarga, Pernikahan Dini. Referensi : 4 buku, 12 jurnal (2012-2017)
- ItemHubungan Beban Kerja Terhadap Kinerja Perawat Pelaksana di Ruang Rawat Inap RS Syafira Pekanbaru(2018-04-01) Cahaya, NurPerawat yang diberi beban kerja berlebih dapat berdampak kepada penurunan tingkat kesehatan, motivasi kerja, kualitas pelayanan keperawatan, dan kegagalan melakukan tindakan pertolongan terhadap pasien. Faktor yang berpengaruh dalam risiko terjadinyapenurunan kinerjasalahsatunyayaitu beban kerjaberlebihdan tidak sesuai dengan staf/perawat yang tersedia. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui adanya hubungan beban kerja terhadap kinerja perawat pelaksana di ruang rawat inap RS Syafira Pekanbaru. Desain penelitian deskriptif corellation study dengan jumlah populasi sebanyak 63 orang dan sampel sebanyak 53 orang perawat. Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Hasil analisis chi square menunjukkan bahwa 19,6 % beban kerja tinggi dengan kinerja baik dan 80,4 % dengan kinerja tidak baik, sementara beban kerja rendah 85,7 % dengan kinerja baik dan 14,3 % dengan kinerja tidak baik, terdapat hubungan yang signifikan antara beban kerja dengan kinerja perawat di ruang rawat inap Rumah Sakit Syafira Pekanbaru (p=0,001<α=0,05). Diharapkan agar melakukan penelitian mengenai beban kerja dengan kinerja dengan desain berbeda, menambahkan factor dan variable lain seperti supervise kepala ruangan dan lain-lain. Kata Kunci : Beban Kerja, Kinerja, Perawat. Referensi : 39 buku, 47 jurnal (2008-2018)
- ItemPengaruh mengkonsumsi air rebusan daun binahong (anredera cordifolia) terhadap penurunan tekanan darah tinggi pada lansia Di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Khusnul Khotimah Pekanbaru(2018-04-01) Tri Rezeki, NoviantiHipertensi dalam jangka panjang dan tidak dilakukan pengobatan akan menimbulkan berbagai komplikasi seperti stroke, infark miokardium, gagal ginjal, dan enselopati (kerusakan otak). Penanganan yang dapat dilakukan untuk menurunkan hipertensi yaitu secara farmakologis, nonfarmakologis, dan terapi herbal. Salah satu terapi herbal yang dapat menurunkan hipertensi adalah air rebusan daun binahong. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh mengkonsumsi air rebusan daun binahong (anredera cordifolia) terhadap penurunan tekanan darah tinggi. Desain yang digunakan adalah (quasy experiment) dengan rancangan “pre test and post test design with control group”. Penelitian ini dilakukan pada lansia di UPT PSTW Khusnul Khotimah Pekanbaru dengan jumlah sampel 16 untuk kelompok eksperimen dan 16 untuk kelompok kontrol. Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Analisa data menggunakan uji dependent dan Independent Sample T-test. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara pemberian terapi herbal mengkonsumsi air rebusan daun binahong terhadap penurunan tekanan darah tinggi dengan p<0,05 (p=0,000). Saran dari hasil penelitian ini adalah menggunakan air rebusan daun binahong sebagai salah satu alternatif pengobatan hipertensi. Daftar bacaan : 8 buku, 19 jurnal (2011-2018) Kata Kunci : Daun Binahong, Hipertensi, Lanjut Usia
- ItemHubungan Stres Kerja dengan Kinerja Perawat Pelaksana dalam Melaksanakan Pelayanan Keperawatan di Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Syafira Pekanbaru(2018-04-01) MuryaniPerawat di rumah sakit memiliki tugas pada pelayanan rawat inap, rawat jalan atau poliklinik dan pelayanan gawat darurat. Perawat yang bertugas di ruangan IGD dituntut untuk memiliki kemampuan lebih dibanding dengan perawat yang melayani pasien di ruang yang lain. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan stres kerja dengan kinerja perawat pelaksana dalam melaksanakan pelayanan keperawatan di Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Syafira Pekanbaru. Desain penelitian deskripsi korelasi cross sectional dengan responden sebanyak 33 orang perawat. Teknik pengambilan sampel total sampling. Hasil analisis chi square menunjukkan bahwa terdapat hubungan stres kerja dengan kinerja di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Syafira Pekanbaru (p=0,002<α=0,05). Diharapkan kepada manajemen rumah sakit Syafira Pekanbaru untuk lebih memperhatikan kebutuhan perawat khususnya yang berkaitan dengan stress kerja, sehingga kinerja perawat akan menjadi lebih optimal. Kata Kunci : Dokumentasi, Keperawatan, Kinerja, Stres Kerja. Referensi : 33 buku, 36 jurnal